Google

Tuesday, November 13, 2007

Tahukah Anda?


Hipertensi

Hipertensi alias tekanan darah tinggi merupakan penyakit yang banyak dijumpai dimuka bumi ini. Penyakit ini dikenal sebagai the silent killer atau pembunuh tersembunyi karena pada banyak kasus tidak timbul gejala hingga terjadi komplikasi serius.

Hipertensi berisiko besar bila tidak diobati. Tekanan darah yang terlampau tinggi membuat jantung memompa lebih keras, yang akhirnya mengakibatkan gagal jantung (decompensatio), serangan otak (stroke), infark jantung (myocard infarction) dan cacat pada ginjal serta pembuluh darah.

Hipertensi lebih banyak diderita oleh pria yang risikonya dimulai pada usia pertengahan. Tekanan darah tinggi terjadi saat aliran darah berusaha memberikan tekanan yang lebih besar terhadap dinding pembuluh darah arteri. Tekanan darah normal berkisar 120/90 mmHg.

Tekanan darah dibedakan atas tekanan darah sistolik dan tekanan darah diastolik. Tekanan darah sistolik adalah tekanan di dalam pembuluh darah arteri ketika darah dipompa keluar dari jantung. Tekanan darah diastolic adalah tekanan di dalam pembuluh darah arteri ketika jantung dalam keadaan istirahat atau di antara dua denyut jantung.

Sumber : Cara Bijak Hadapi Stroke, Jantung & Pembuluh Darah