Google

Wednesday, February 20, 2008

Sel Punca Penyebab Leukemia Ditemukan


Stem cell leukemia/lymphoma syndrome: lymph node and bone marrow biopsy, and the novel t(8;12)(q11;p12) translocation. (a) Cervical lymph node biopsy showing lymphoblast infiltrate (hematoxylin and eosin stain, 400). (b and c) Trephine bone biopsy: leukemic infiltrate, eosinophilia and prominent increase in reticulin fibers. (d) Karyotype of Q-banded metaphase from bone marrow aspirate showing t(8;12)(q11;p12) translocation. (Sumber : http://www.nature.com/leu/journal/vaop/ncurrent/images/2404942f1.jpg)


Topic : Academic, Government

By Amal Ihsan

Tim peneliti menemukan sel punca abnormal pada dua anak kembar penderita praleukemia dalam darah mereka. Sel itu bisa "tidur" dalam sumsum tulang atau berkembang menjadi sel punca leukemia. Hasil ini dikonfirmasi oleh eksperimen yang menggunakan sel darah tali pusar manusia.

"Penelitian ini berarti kami dapat mengetes apakah penanganan leukemia lymphoblastic akut pada anak bisa dikaitkan dengan menghilangnya dan berkembangnya sel punca leukemia," kata Profesor Tariq Enver dari Unit Hematologi Molekuler Universitas Oxford, yang memimpin penelitian tersebut. "Mulai saat ini, upaya penyembuhan bisa difokuskan pada upaya membidik sel tunas praleukemia dan sel punca kanker dengan obat yang ada atau yang akan kita kembangkan."

Upaya penyembuhan yang terfokus, menurut Tariq, bisa menghindari efek samping pengobatan kanker kemoterapi yang menyakitkan dan terkadang justru membahayakan kondisi tubuh pasien. Hal ini sangat penting karena terbukti, Olivia, salah satu anak kembar yang terkena leukemia, mengalami kebutaan di sebelah matanya akibat infeksi yang tidak bisa dilawan tubuhnya saat kemoterapi.

Para ilmuwan telah melacak kemungkinan sel punca prakanker itu akibat fusi abnormal dari dua gen yang terjadi selama kehamilan ibu. Fusi ini menghasilkan protein hibrida, sebuah "kesalahan" genetik yang terjadi secara acak dan menyebabkan sel menjadi terjangkit leukemia. Gen yang diambil dari si kembar lantas ditransplantasikan ke tikus laboratorium yang mengkonfirmasi adanya hubungan langsung antara malfungsi genetik dari sel punca tersebut dan leukemia.

Lembaga donor Inggris yang membiayai penelitian itu, Leukemia Research and the Medical Research Council, dan Rumah Sakit Great Ormond Street menyatakan sangat gembira atas penemuan itu dan berharap penelitian dilanjutkan ke upaya mencegah dan mengobati penyakit tersebut.

Sumber : TempoInteraktif dan Science Daily