Topic : Government
Departemen Kebudayaan dan Pariwisata melakukan ujicoba paket wisata untuk kelompok masyarakat lanjut usia (Lansia) di tiga kota yakni Semarang, Yogyakarta, dan Jakarta selama Mei 2008, kata Winarno Sudjas, Direktur Usaha Pariwisata Depbudpar, kemarin. "Uji coba paket wisata yang terbagi dalam tiga termin yaitu paket pagi, wisata malam, dan satu hari untuk menyambut bulan Lansia sekaligus memperingati Hari Lanjut Usia Nasional pada 29 Mei," ujarnya.
Memperingati Hari Lanjut Usia, tersebut, setiap instansi berkontribusi sesuai dengan bidangnya masing-masing dan tahun ini pihaknya membuat proyek percontohan mengemas wisata Lansia dan diharapkan dapat disambut dengan positif oleh kalangan industri pariwisata.
"Paket ini mengingatkan kita semua bahwa berwisata, termasuk untuk kelompok masyarakat Lansia, merupakan hak azasi manusia. Dalam berwisata keluarga perlu pula memikirkan kebutuhan bagi anggota keluarga yang lanjut usia," kata Winarno.
Kegiatan itu juga dimaksudkan untuk mengingatkan pengusaha biro perjalanan wisata (BPW) bahwa paket wisata Lansia mempunyai pasar cukup besar, hal itu terlihat dari 219,7 juta wisatawan nusantara (Wisnus) yang mengadakan perjalanan dan sekitar 7% di antaranya kelompok Lansia.
"Pasar sudah ada di depan mata, tinggal bagaimana BPW menggarapnya secara kreatif, tinggal menyesuaikan dengan karakteristik Lansia."
Dalam ujicoba paket wisata Lansia untuk waktu pagi akan dimulai pukul 08.00 WIB,diikuti sekitar 40 peserta Lansia dari kota Semarang dan sekitarnya mengikuti Lokotour di Ambarawa dan makan siang di perkebunan kopi, kemudian kembali pukul 14.00 WIB.
Paket malam hari diikuti 40 peserta Lansia dari Yogyakarta dan sekitarnya dimulai pukul 17.00, makan malam di Prambanan sambil menikmati sendratari Ramayana, dan kembali pukul 21.00 WIB.
Sementara itu, paket satu hari diikuti 40 peserta dari Jabodetabek mengunjungi Saung Mang Udjo di Bandung dan mampir di perkebunan stroberi kembali pukul 17.00 WIB.
Hendro Tedjowidjojo, managing director Harmony Tour, menyambut baik gagasan Budpar untuk menggalakkan paket wisata Lansia. Pihaknya sendiri sudah lama mengemas paket-paket tersebut bahkan termasuk outbound (ke luar negeri) sampai ke Antartika.
"Kami baru pulang mengantar 22 Lansia tour ke Jepang tapi yang dikunjungi bukan kota besar seperti Tokyo melainkan ke Desa Wakura. Bulan Juni ada lagi program ke Bangkok lima hari empat malam dengan peserta di atas usia 60 tahun ke atas. Bahkan kami sudah pernah membawa ke Tibet dan Antartika," tandas Hendro.
Sumber : Laporan Lahyanto Nadie di Bisnis Indonesia, Jum’at, 25 Oktober 2008
Friday, April 25, 2008
Paket Wisata Lansia Diujicoba Mei
Posted by KOMUNITAS ABG at 4:39 PM
Labels: Government
Subscribe to:
Comment Feed (RSS)
|