Google

Wednesday, October 3, 2007

Tahukah Anda?


Difusi Biasa

Difusi secara umum adalah bercampurnya dua macam zat (pelarutan) sehingga menjadi campuran (larutan) yang homogen. Larutan homogen adalah larutan yang pada setiap titik dalam larutan itu memiliki konsentrasi (kepekatan) yang sama.

Jadi apabila kita masukkan sesendok kecil garam dapur ke dalam segelas air dan kita aduk, maka akan terjadi pelarutan dimana molekul garam berdifusi (menyebar) ke dalam air dan akan tercapai keadaan homogen yaitu pada setiap titik pada larutan itu memiliki konsentrasi yang sama (sama asinnya).

Tetapi difusi juga bisa melalui selaput (membran) tipis secara otomatis jika molekulnya sangat kecil, contohnya difusi antar sel pada tumbuhan dan hewan jika molekul metabolit tersebut sangat kecil.


Metabolit yang mempunyai bobot molekul rendah berdifusi melalui membran. Proses difusi dapat berlangsung apabila ada perbedaan konsentrasi antara kedua larutan yang dipisahkan oleh membran. Dalam proses difusi ini zat yang terlarut dapat berpindah dari larutan konsentrasi tinggi ke larutan berkonsentrasi rendah, hingga tercapai keadaan keseimbangan.


Pada keadaan keseimbangan, konsentrasi kedua larutan sama besar. Larutan berkonsentrasi tinggi disebut hipertonik dan larutan berkonsentrasi rendah hipotonik, sedangkan kondisi konsentrasi sama disebut isotonik.


Sumber : Dr. Gardjito Sipan Sp.U, Ir. W.P. Winarto, Kimia Umum untuk Pengobat Herbal, Penerbit Karyasari Herba Media, 2007